Wednesday, April 13, 2016

Manfaat Jalan Kaki Bagi Kesehatan

Jalan kaki mempunyai manfaat yang sangat besar untuk kesehatan tubuh. Namun kadang orang banyak yang menyepelekan aktivitas jalan kaki. Akibat dari semakin modernnya alat transfortasi, orang cenderung malas berjalan kaki padahal jarak yang ditempuh tidak terlalu jauh. hampir semua orang mulai dari anak-anak, remaja, dewasa maupun lansia berumur 75 mempunyai keterampilan berjalan kaki.


Hampir semua aktivitas dilakukan melalui proses berjalan, berjalan kaki bisa dilakukan dengan berkelompok bersama teman, kerabat atau bisa juga dengan berjalan sendiri sambil berdiam diri menikmati  pemandangan atau sambil mengobrol santai. Aktivitas jenis kegiatan olahraga jalan kaki ini di samping banyak manfaatnya juga resiko cidera dari kegiatan ini sangat minim


Manfaat yang bisa diambil dari kegiatan jalan kaki bila dilakukan dengan rutin atau teratur telah terbukti mengurangi resiko terkena penyakit kronis. Manfaat lainnya yaitu bisa mencegah kegemukan , efektif mencegah tekanan darah tinggi, kanker payudara, oseoporosis, depresi, diabetes melitus dan dalam jangka panjang  mencegah  penyakit stroke.


Berjalan kaki juga diketahui bisa mengurangi keparahan gejala penyakitnya. Bahkan bagi orang yang sudah terkena penyakit kronikpun tetap mendapat manfaat dari akivias jalan kaki ini.



Mengantur langkah dalam berjalan kaki


Ubahlah kecepatan kaki setiap beberapa langkah, bila anda ingin membangun kekuatan otot. Untuk memperkuat otot di sekitar kaki, anda bisa melakukan aktivitas mendaki bukit.


Supaya tubuh sehat yang penting  adalah tubuh kita terus aktif bergerak. Walaupun sedikit agak membosankan bila jalan kaki di treadmill tapi mengapa tidak? Jika hanya itu yang bisa anda lakukan.


Hal yang lebih menyenangkkan jika kita bisa berjalan kaki sambil mengenal sudut-sudut lingkungan sekitar atau sambil menikmati indahnya pemandangan di sekitar tempat kita melakukan aktivitas berjalan kaki.


Hal yang tidak boleh dilupakan dalam berjalan kaki disarankan  untuk memakai alas kaki yang nyaman di kaki.  Sebenarnya dalam jalan kaki tidak ada aturan khusus dalam melakukannya tetapi kenyamanan sebaiknya jadi pertimbangan juga.


Mengigat manfaat Jalan kaki sangat baik untuk kesehatan tubuh dan dapat mengurangi  resiko terkena penyakit kronik, maka dari sekarang alangkah baiknya mulai membiasakan meluangkan waktu untuk berjalan kaki secara rutin untuk bisa diambil manfaatnya. Semoga bisa bermanfaat...

0 comments:

Post a Comment