Tuesday, April 26, 2016

Cara Membuat Sus Isi Krim Blueberry

Isi sus banyak variasinya yang banyak tersedia di toko-toko kue. Kali ini penulis ingin membagikan resep cara membuat sus isi krim blueberry yang bisa anda coba di rumah . Berikut langkah-langkah cara membuat sus isi krim blueberry :


Bahan yang dibutuhkan:



Bahan kering



  • 10 gram tepung maizena

  • 80 gram tepung singkong

  • ½ sendok teh baking powder


Bahan basah



  • 3 butir telur ayam

  • 200 gram air

  • 90 gram margarin

  • ¼ sendok teh ekstrak vanila


Bahan untuk isian



  • 100 gram selai blueberry

  • 250 gram whipping cream


Cara membuatnya



  • Terlebih dahulu bahan-bahan kering dicampurkan, lalu aduk hingga rata. Sisihkan

  • Margarin direbus bersama air dan ekstrak vanila. Gunakan api sedang sambil direbur aduk terus margarin hingga seluruh bahnnya larut dan airnya mendidih.

  • Lalu tuang campuran bahan yang kering secara sedikit demi sedikit (bertahap) sambil diaduk-aduk hingga matang adonannya dan berubah warna, lalu angkat.

  • Adonan yang masih dalam keadaan panas, kocok adonannya selama kira-kira tiga menit.

  • Lalu masukkan telur ayam satu persatu ke dalam adonan sambil terus dikocok hingga rata. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga yang telah diberi spluit. Olesi terlebih dahulu loyang lalu semprotkan adonan dengan diameter 5 cm ke atas loyang.

  • Adonan panggang dalam oven dengan suhu 400 derajat celcius hingga mengembang, selanjutnya suhu oven diturunkan pada suhu 350 derajat celcius. Lanjutkan panggang adonan selama 15 menit hingga adonan kerring dan matang, lalu angkat dan sisihkan.

  • Untuk bahan isinya; bahan isi dibuat dengan mengocok whipping cream hingga kaku, lalu tambahkan selai blueberry. Kocok lagi hingga rata.

  • Kue sus dipotong melintang, kemudian isi dengan krim. Selanjutnya tutup dengan potongan sus lagi. Sajikan....selesai.


Demikianlah cara membuat sus isi krim blueberry yang bisa anda coba praktekkan di rumah. Semoga sukses...

0 comments:

Post a Comment